#LebaranDermaji adalah tagar (hashtag) resmi di sosial media untuk mempublikasikan kegiatan mudik dan lebaran warga dermaji. Selain itu, Pemerintah Desa Dermaji juga menyediakan hadiah berupa voucher pulsa Rp 50.000 untuk 5 warga yang mengunggah foto aktivitas mudik dan lebaran dengan tagar tersebut, sebagai apresiasi.
Syarat dan ketentuan kompetisi foto #LebaranDermaji
- Foto yang diunggah adalah foto asli, hasil potret sendiri.
- Warga harus menyukai halaman Facebook @DesaDermaji (fb.com/desadermaji) di Facebook
- Warga harus mengikuti akun @DesaDermaji atau @BayuDermaji di twitter & instagram
- Diunggah di media sosial : Facebook dan/atau Twitter dan/atau Instagram dengan tagar #LebaranDermaji
- Diunggah dengan menyebut (mention) akun @DesaDermaji atau @BayuDermaji
- Foto-foto yang diunggah akan menjadi hak Pemerintah Desa Dermaji untuk disimpan dan/atau dipublikasikan ulang secara digital maupun tercetak.
- Penentuan pemenang merupakan hak Pemdes Dermaji, tidak dapat diganggu gugat.
Pengumuman pemenang hadiah pulsa, akan dilakukan H+7 setelah Hari Raya Idul Fitri 1437 H/2016, melalui halaman website ini. Para pemenang juga akan dihubungi secara langsung.
Selamat Mudik, Selamat Lebaran.
Pemerintah Desa Dermaji.