Keinginan masyarakat Desa Dermaji untuk memiliki sebuah masjid yang nyaman untuk beribadah akan segera terwujud. Di awal bulan September ini, kegiatan pembangunan Masjid Al-Fatah sudah dimulai. Masjid Al-Fatah merupakan ‘Masjid Agung’ nya Desa Dermaji yang akan menjadi salah satu pusat peribadatan bagi umat Islam yang ada di Desa Dermaji. Letak masjid yang berada di tengah permukiman dan dekat dengan pusat pemerintahan Desa Dermaji menjadikan Masjid Al-Fatah sangat strategis.
Masjid Al-Fatah dengan rencana ukuran bangunan seluas 240 meter persegi yang berdiri di atas tanah seluas 450 meter persegi akan menjadi masjid terbesar di Desa Dermaji. Ketua Panitia pembangunan Masjid Al-Fatah, Sutirno, mengatakan bahwa untuk membangun Masjid Al-Fatah diperkirakan membutuhkan dana sekitar 400 juta. Dana tersebut sebagian besar berasal dari swadaya masyarakat dan sebagian lagi mendapatkan bantuan dari Yayasan Islah Bina Umat Jakarta.
Untuk dana yang bersumber dari masyarakat, setiap kepala keluarga di 3 wilayah RW memberikan sumbangan antara 50 ribu hingga 100 ribu rupiah. Selain itu ada juga donatur dari warga masyarakat yang besarannya antara 500 ribu hingga 2 juta rupiah per warga. Tidak kalah dengan warga yang tinggal di desa, warga Desa Dermaji yang berada di perantauan, termasuk komunitas Dermaji Mania serta masyarakat yang berasal dari Desa Dermaji tetapi sudah menetap di daerah lain juga ikut memberikan sumbangan.
“Pembangunan Masjid Al-Fatah memang sudah menjadi keinginan warga masyarakat Desa Dermaji sejak 2 tahun yang lalu. Masjid yang sekarang ada sudah tidak mampu lagi menampung jama’ah, khususnya untuk sholat Jum’at dan lokasinya juga sangat terbatas. Dengan kondisi seperti itu maka perlu dicarikan lokasi yang lebih luas”, jelas Sutirno.
“Pengumpulan dana untuk pembangunan Masjid Al-Fatah memang sudah kita lakukan sejak dua tahun yang lalu. Karena kebutuhan dana untuk pembangunan masjid cukup besar sampai saat ini kita masih fokus pada pengumpulan dana agar pembangunan Masjid Al-Fatah bisa dilaksanakan sesuai target. Bantuan dari berbagai pihak masih sangat kami butuhkan”, ungkap Sutirno.
Bantuan dana untuk Pembangunan Masjid Al-Fatah bisa ditransfer ke:
- Rekening BCA Cab. Purwokerto No. 0460783429 a.n. Wahono
- Rekening BNI Cab. Purwokerto No. 0040592293 a.n. Wahono
Kontak:
- Bayu Setyo Nugroho (Kades Dermaji): 081328715320
- Sutirno, S.Pi (Ketua Panitia) : 08122664893
- Wahono, SE (Bendahara) : 08122664449