Bu fitri

PPKBD Desa Dermaji selenggarakan pembinaan untuk masyarakat pedesaan. Kegiatan ini gelar pada Jum’at               (23/10/2016) di Balai Desa Dermaji. Acara dibuka oleh Kepala Desa Dermaji. Semangat warga untuk mengetahui informasi tentang KB bisa di lihat dari tingkat kehadiran undangan. Masing-masing wilayah RW mengikutkan 3 (tiga) orang kader perempuan.

Dalam sambutannya Kepala Desa Dermaji, Bayu Setyo Nugroho mengatakan bahwa, “dari kegiatan ini diharapkan adanya sinergitas antara para kader dengan PPKBD Desa”. Selain itu, PPKBD Desa diharapkan dapat memperoleh data penting sebagai dasar untuk membuat kebijakan yang beraitan dengan Keluarga Berencana. “Pelibatan kader menjadi penting karena mereka adalah orang yang paling dekat dengan masyarakat sehigga diharapkan data yang dibuat diharapkan lebih akurat”, tegas Bayu dalam motivasinya.

Petugas PPKBD Desa Dermaji, Fitri Yoeliani dalam paparannya menyampaikan terima kasih kepada para kader atas kerjasamanya selama ini. “Kami mengharap program KB yang ada di Desa Dermaji dapat berjalan dengan baik, misalnya  dibidang konseling, kader sebagai orang yang paling dekat dengan masyarakat bisa bersinergi. Apabila ada  warganya yang hamil ikut memantau pemeriksaan kehamilanya, apalagi bila kehamilan dengan resiko tinggi”, lanjut Fitri.

Fitri Yoeliani juga mengingatkan para kader bahwa jika ada warga yang baru melahirkan diberi pengarahan untuk menggunakan alkon MKJP dan bagi yang sudah memiliki anak lebih dari 2 diarahkan untuk menggunakan  alkon Kontap yaitu MOP dan MOW.

Ali Munthoha, PLKB Kecamatan Lumbir dalam pengarahannya mengatakan bahwa, dengan telah dicanangkan Kampung KB Munggang Wungu di Desa Dermaji diharapkan kegiatanya terus berlanjut tidak hanya berhenti sampai pada pencanangan.

Kegiatan Bina bina yang ada di kampung KB untuk terus berjalan dan  dibukukan di buku administrasi Kampung KB. “Kita tingkatkan KIE khusunya MKJP sehinngga PUS yang ikut KB konfersi dari MKPP ke MKJP sehingga pada ahirnya menurunkan TFR”, tambah Ali Munthoha. (Fitri/Dmj)

0 Shares